Magelang, 24 November 2024 – Taruna Akademi Militer Tingkat IV/Sermatutar menggelar kegiatan widya wisata yang melibatkan kunjungan ke dua situs bersejarah di Magelang, yaitu Candi Borobudur dan Candi Selogriyo. Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kebudayaan dan sejarah kepada para taruna sekaligus meningkatkan semangat kebugaran fisik melalui lari sejauh 10 kilometer.
Kegiatan dimulai pada pagi hari dengan pembagian peserta menjadi dua kelompok. Kelompok pertama melakukan start dari Lapangan Balkodes Plembungan dan berlari sejauh 10 kilometer hingga mencapai garis finis di pelataran Candi Borobudur. Sementara itu, kelompok kedua memulai perjalanan dari SD Negeri Kembang Kuning II menuju Candi Selogriyo di Bandongan dengan jarak tempuh yang sama.
Pasiops Batalyon Dewasa Kapten Inf Gunawan menyampaikan bahwa widya wisata ini tidak hanya bertujuan untuk mengasah ketahanan fisik para taruna, tetapi juga memberikan pengalaman langsung tentang warisan budaya bangsa. “Kegiatan ini mengintegrasikan pendidikan karakter, kesehatan fisik, dan wawasan kebangsaan, yang menjadi fondasi utama pembentukan perwira TNI yang tangguh dan berwawasan luas,” tegasnya.
Di lokasi masing-masing candi, para taruna mendapatkan penjelasan tentang sejarah dan filosofi bangunan tersebut. Para taruna tampak antusias mendengarkan paparan dari pemandu wisata, yang menjelaskan pentingnya menjaga kelestarian cagar budaya sebagai bagian dari identitas bangsa.
Kegiatan widya wisata ini menjadi momentum bagi para taruna untuk memahami lebih dalam tentang kekayaan sejarah dan kebudayaan Indonesia, sekaligus memperkuat semangat nasionalisme mereka.