Select Page

Magelang,akmil.ac.id
Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI Candra Wijaya bersama jajaranya dan tamu undangan, diantaranya Bupati Magelang, Walikota Magelang, Dandim Magelang, Kapolresta dan Kabupaten Magelang serta para pejabat daerah yang lain juga perwakilan Taruna Akmil dan Capratar/Caprabatar Chandradimuka Akademi TNI, mengikuti acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 TNI secara Virtual dari Istana Merdeka Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, bertempat di halaman depan Gedung Moch. Lily Rochli Akademi Militer. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Presiden Republik Indonesia Bapak Ir. H. Joko Widodo. Selasa (05/10/2021).
Pelaksanaan upacara kali ini dilakukan dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat, semua peserta upacara mengenakan masker dan berdiri dengan menjaga jarak. Hal tersebut, guna mencegah penularan Covid-19, dengan peserta upacara yang sangat terbatas, maka pada tahun ini perayaan HUT diselenggarakan dipusatkan di halaman Istana Merdeka, namun tetap dibatasi jumlahnya. Sementara peserta lainnya mengikuti pelaksanaan upacara secara daring.
Pada pelaksanaan upacara terseut, sebagai Komandan Upacara adalah Kolonel Infanteri Tunjung Setiabudi, lahir di Solo, 3 Agustus 1977, lulusan Akademi Militer tahun 1998 yang saat ini menjabat sebagai Komandan Brigade Infanteri 21 Komodo Kodam IX Udayana.
Kemudian, Presiden dan Wakil Presiden menyaksikan penganugerahan tanda kehormatan kepada 3 Prajurit TNI. Berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 15/19/95/TK/2021 tahun 2021, tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang diberikan kepada Kolonel Infantri Anwar (Tanda Kehormatan Bintang Kartika Eka Paksi Nararya), Kapten Laut Teknik Rohani Sapporo Noer K. (Tanda Kehormatan Bintang Jalasena Nararya) dan Sersan Kepala Wawan Agus Setiawan (Tanda Kehormatan Bintang Swa Bhuwana Paksa Nararya).
Penghargaan itu diberikan kepada Prajurit TNI AD, TNI AL dan TNI AU, yang dalam bidang tugas kemiliteran melebihi panggilan dan kewajibannya sebagai prajurit serta tanpa merugikan tugas pokoknya.
Di akhir upacara, Presiden dan Wakil Presiden menyaksikan demonstrasi udara sebanyak 18 pesawat tempur beraksi di atas Istana Kepresidenan Jakarta. Presiden kemudian melaksanakan video conference didampingi KH Ma’ruf Amin, Panglima TNI, Kapolri dan para Kepala Staf Angkatan dengan Prajurit TNI yang berada di 5 objek.
Disisi lain, selesai upacara Gubernur Akademi Militer mendapat surprise ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 TNI yang bertema, ”Bersatu, Berjuang, Kita Pasti Menang”, dari Polresta Magelang dan Porlres kab. Magelang.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Akademi Militer mengucapkan, ”puji dan syukur Alhamdulillah dan terima kasih, khususnya kepada Kapolres baik Kabupaten maupun kota yang sudah memberikan surprise kepada kami dari TNI merasakan sangat dekat sekali dengan Polri, juga kepada Bupati, Walikota Magelang beserta seluruh instansi atas kerja sama dilaksanakan selama ini. Tugas yang masih berjalan, yaitu vaksinasi covid untuk daerah Magelang, untuk terus dikebut kemudian kedepan daerah kita akan memasuki musim penghujan antisipasi terhadap banjir longsor serta bencana alam lainnya, semoga kita semua selalu dalam lindungan-Nya.”
Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingan-Nya kepada kita dalam memberikan pengabdian terbaik kepada bangsa dan negara tercintai.
Penhumas Akmil.