Select Page
Wagub Akmil Sambut Kunjungan Tentara Diraja Malaysia

Wagub Akmil Sambut Kunjungan Tentara Diraja Malaysia

Magelang, 02 Oktober 2024 – Wakil Gubernur Akademi Militer (Akmil), Brigjen TNI Sapto Widhi Nugroho, menerima kunjungan Tentara Diraja Malaysia di Main Hall Akademi Militer, Magelang. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya memperkuat kerja sama militer antara Indonesia dan Malaysia, khususnya dalam bidang pendidikan militer.

Dalam acara tersebut, Brigjen TNI Sapto Widhi Nugroho didampingi oleh para pejabat utama Distribusi Akademi Militer. Kunjungan ini guna mempererat hubungan antara kedua negara, terutama dalam hal pertukaran pengetahuan dan pengalaman di bidang militer.

Tentara Diraja Malaysia mendapatkan kesempatan untuk melihat langsung fasilitas pendidikan dan pelatihan yang dimiliki Akademi Militer di Magelang. Selain itu, kunjungan ini juga membuka ruang diskusi mengenai potensi kolaborasi dalam berbagai program pelatihan dan pendidikan militer di masa mendatang.

Pertemuan tersebut Wakil Gubernur Akademi Militer bertekad untuk menjalin hubungan erat dengan berbagai negara sahabat guna memperkuat kemampuan dan profesionalisme perwira militer di tingkat internasional.

Dukung Kesiapan TNI, Gubernur Akmil Hadiri Penyerahan Alpalhankam

Dukung Kesiapan TNI, Gubernur Akmil Hadiri Penyerahan Alpalhankam

Jakarta, 02 Oktober 2024 – Gubernur Akademi Militer, Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., menghadiri acara penyerahan 569 unit Alat Peralatan Pertahanan dan Keamanan (Alpalhankam) oleh Wakil Menteri Pertahanan RI, M. Herindra, kepada Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto. Acara yang berlangsung di Lapangan Monas, Jakarta ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kapabilitas pertahanan nasional.

Alpalhankam yang diserahkan berasal dari tiga perusahaan nasional, yaitu PT Pindad, PT Sentra Surya Ekajaya, dan PT Ralika. Wamenhan Herindra menjelaskan bahwa unit-unit ini dirancang untuk memperkuat kemampuan TNI dalam menjaga kedaulatan negara. PT Pindad menyerahkan berbagai kendaraan taktis, termasuk 23 unit Panser Pandur dan 250 unit Maung V3, sementara PT Sentra Surya Ekajaya dan PT Ralika masing-masing menyumbangkan kendaraan tempur dan truk angkut pasukan.

Acara ini juga menjadi momentum peresmian Batalyon Infanteri Penyangga Daerah Rawan oleh Panglima TNI. Batalyon ini dibentuk untuk memperkuat pengamanan di wilayah rawan yang menghadapi ancaman militer dan non-militer. Panglima TNI menegaskan pentingnya kesiapan TNI dalam menjaga stabilitas nasional di wilayah yang luas dan strategis.

Penyerahan Alpalhankam ini menunjukkan komitmen berkelanjutan antara Kementerian Pertahanan dan TNI dalam memperkuat pertahanan negara, guna menghadapi segala bentuk ancaman yang mungkin muncul di masa depan.

Akademi Militer dan BSSN Jalin Kerja Sama di Bidang Pendidikan

Akademi Militer dan BSSN Jalin Kerja Sama di Bidang Pendidikan

Magelang, 01 Oktober 2024 – Gubernur Akademi Militer, Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., menandatangani Perjanjian Kerja Sama dengan BSSN yang di wakili oleh Sekretaris Utama Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Y.B. Susilo Wibowo. Acara penandatanganan ini berlangsung di Guest Room Soedirman Mainhall Akademi Militer dan dihadiri oleh para Pejabat Distribusi Akademi Militer serta tim dari BSSN.

Pada kesempatan yang berbahagia ini, Gubernur Akademi Militer dan atas nama seluruh Civitas Academica Akademi Militer, mengucapkan “Selamat Datang” kepada Sekretaris Utama BSSN, Bapak Y.B. Susilo Wibowo beserta tim, di Lembah Tidar Akademi Militer Magelang.

Perjanjian Kerja Sama ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan sumber daya manusia (SDM) bagi calon taruna Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) melalui pendidikan dasar yang dilaksanakan di Lembah Tidar, Akademi Militer. Yaitu melalui program pendidikan dasar Chandradimuka, para peserta dari BSSN akan dibekali dengan latihan wawasan kebangsaan dan keterampilan kepemimpinan.

Antusiasme tampak dari seluruh Civitas Academica Akademi Militer dan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) atas kerja sama ini. Gubernur menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Sekretaris Utama BSSN dan tim atas kepercayaan yang diberikan kepada Akademi Militer. “Semoga perjanjian ini menjadi fondasi yang kokoh untuk berbagai kegiatan di masa depan,” pungkas Gubernur.

Gubernur Akademi Militer Terima Audiensi Pjs Wali Kota Magelang

Gubernur Akademi Militer Terima Audiensi Pjs Wali Kota Magelang

Magelang, 01 Oktober 2024 – Gubernur Akademi Militer, Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., menerima kunjungan audiensi dari Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Magelang, Ahmad Aziz, beserta staf di Guest Room Soedirman Mainhall Akademi Militer. Pertemuan ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan saling bertukar pandangan mengenai berbagai hal terkait pembangunan di wilayah Magelang.

Gubernur Akademi Militer menyambut baik kehadiran Pjs Wali Kota dan mengapresiasi upaya pemerintah kota dalam membangun sinergi dengan Akademi Militer, terutama dalam hal pengembangan sumber daya manusia dan peran serta Akademi Militer dalam mendukung keamanan dan kesejahteraan masyarakat Magelang. Kolaborasi antara Akademi Militer dan Pemerintah Kota Magelang diharapkan dapat semakin memperkuat hubungan antara institusi militer dan masyarakat sipil.

Pelantikan 30 Perwira Akmil Kenaikan Pangkat Sebagai Penghargaan Prestasi

Pelantikan 30 Perwira Akmil Kenaikan Pangkat Sebagai Penghargaan Prestasi

Magelang, 01 Oktober 2024 – Gubernur Akademi Militer, Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., memimpin acara laporan korps kenaikan pangkat perwira Akademi Militer periode 1 Oktober 2024 di Gedung Leo Kailola, Akademi Militer. Acara tersebut dihadiri oleh para Pejabat Utama Distribusi Akademi Militer beserta istri, Ketua dan Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang BS Akademi Militer beserta pengurus, serta para perwira yang naik pangkat beserta istri.

Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan bahwa sebanyak 30 perwira Akademi Militer memperoleh kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi, yang mulai berlaku sejak 1 Oktober 2024. Dengan rincian kenaikan pangkat meliputi 5 orang menjadi Letkol, 3 orang menjadi Letkol (Har), 5 orang menjadi Mayor, 12 orang menjadi Kapten, 4 orang menjadi Lettu, dan 1 orang menjadi Letda (Har).

Gubernur menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh perwira atas kenaikan pangkat yang diraih, serta penghargaan kepada para istri dan suami yang turut mendampingi perwira dalam perjalanan karier mereka. Menurut Beliau, pencapaian ini tidak terlepas dari dukungan moril yang kuat dari keluarga, khususnya pasangan masing-masing.

Kenaikan pangkat ini, lanjut Gubernur, merupakan bentuk penghargaan atas prestasi dan dedikasi yang telah diberikan dalam menjalankan tugas untuk bangsa dan negara. Gubernur menekankan agar kenaikan pangkat ini disyukuri dan dijadikan motivasi untuk terus meningkatkan kinerja dan pengabdian melalui Akademi Militer sebagai lembaga yang mereka cintai.