by Penhumas Akmil | Nov 18, 2024 | Berita
Magelang, 17 November 2024 – Komandan Resimen Taruna (Danmentar) Akademi Militer, Brigjen TNI Kristomei Sianturi, S.Sos., M.Si.(Han), memberikan pengarahan kepada Taruna Tingkat II/ Sersan Taruna (Sertar) dan Tingkat III/ Sersan Mayor Dua Taruna (Sermadatar) di Gedung Moh Lily Rochli, Akademi Militer.
Dalam kegiatan tersebut, Danmentar memberikan penghargaan kepada sejumlah Taruna yang telah menunjukkan prestasi luar biasa dalam kompetisi essay bertema “Classical Military Thoughts”. Penghargaan ini diberikan kepada: Sermadatar Ahmad Alfaroqzi (2021.003), Sermadatar M. Ayatullah Nur Wahid (2021.011), Sertar M. Marsa Admiral (2023.270), Sermadatar Teguh Nurmanda P (2022.251), Sermadatar Riza Yudhistira (2023.054), Sermadatar Syakhila Panda K (2023.507), dan Sermadatar Ricardo Manurung (2022.035).
Brigjen TNI Kristomei Sianturi menyampaikan apresiasi atas kerja keras, dedikasi, dan semangat pantang menyerah yang ditunjukkan oleh para Taruna tersebut. “Prestasi ini adalah bukti nyata dari upaya maksimal para Taruna untuk mengembangkan wawasan dan pemikiran strategis. Semoga pencapaian ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh Taruna Akademi Militer,” tegas Danmentar.
Penghargaan ini guna memotivasi para Taruna Akademi Militer untuk terus berprestasi dan mendorong seluruh Taruna untuk aktif mengeksplorasi dan mengembangkan ide-ide kreatif dalam mendukung visi besar Akademi Militer sebagai pencetak pemimpin masa depan yang tangguh dan berintegritas.
by Penhumas Akmil | Nov 16, 2024 | Berita
by Penhumas Akmil | Nov 15, 2024 | Berita
Magelang, 15 November 2024 – Akademi Militer yang menyelenggarakan Pekan Olahraga dalam rangka memperingati HUT ke-67. Kegiatan yang berlangsung sejak 13 hingga 23 November 2024 ini mencakup berbagai kompetisi olahraga, seperti bola voli antar satuan putra-putri (termasuk Kowad, PNS, dan Persit), lomba menembak pistol, lomba kebersihan lingkungan, serta diakhiri dengan gerak jalan santai dan panggung hiburan. Semua organik Akademi Militer berpartisipasi dengan penuh antusias, menjunjung tinggi nilai sportivitas, serta memperhatikan aspek keamanan dan keselamatan.
Hari ini, pertandingan bola voli putra berlangsung dengan semangat kompetitif yang tinggi. Hasil pertandingan menempatkan Kelompok 7, yang terdiri dari satuan Ajen, Peralatan, Penhumas, Sejarah, dan Infolahta, sebagai juara pertama. Juara kedua diraih oleh Kelompok 4, yaitu satuan Denma dan Demlat, sementara juara ketiga ditempati oleh Kelompok 6, yang beranggotakan satuan Hub, Zeni, Bintal, dan Propang.
Menurut panitia, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat jiwa korsa dan rasa kebanggaan terhadap satuan di lingkungan Akademi Militer. Melalui Pekan Olahraga ini, diharapkan seluruh personel semakin solid dan semakin erat dalam kebersamaan dan kerja sama.
Rangkaian acara Pekan Olahraga HUT ke-67 ini akan berlanjut hingga acara puncak pada 23 November 2024, yang akan diisi dengan kegiatan gerak jalan santai dan hiburan untuk seluruh keluarga besar Akademi Militer.
by Penhumas Akmil | Nov 15, 2024 | Berita
Magelang, 15 November 2024 – Danmentar Brigjen TNI Kristomei Sianturi, S.Sos., M.Si.(Han) memimpin acara laporan kesiapan Latihan Praja Bakti untuk Taruna/Taruni Akademi Militer Tingkat II/Sertar Tahun Pelajaran (TP) 2024/2025 di Lapangan Mako Mentar Akmil. Acara ini dihadiri oleh para Pejabat Distribusi Akademi Militer, pelatih, pengasuh, dan seluruh Taruna/Taruni tingkat II/Sertar TP 2024/2025.
Dalam amanatnya, Brigjen TNI Kristomei Sianturi membacakan pesan tertulis dari Gubernur Akademi Militer, Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., yang menekankan pentingnya latihan ini. Latihan Praja Bakti akan berlangsung selama enam hari, dari 18 hingga 23 November 2024, di wilayah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Program ini bertujuan untuk membekali para Taruna/Taruni dengan pengetahuan dan kepekaan teritorial, agar mereka mampu berinteraksi dan bersinergi dengan masyarakat, serta mengoptimalkan manfaat pembangunan di daerah penugasan mereka kelak.
Latihan Praja Bakti ini menjadi bagian dari Pembinaan Teritorial (Binter) TNI, yang mencakup tiga metode utama: Bakti TNI, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pembinaan Ketahanan Wilayah (Bintahwil). Melalui latihan ini, Taruna/Taruni diharapkan dapat memahami dan mengamalkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, sesuai dengan jati diri TNI sebagai kekuatan “Dari Rakyat, Oleh Rakyat, dan Untuk Rakyat.”
Dalam arahannya, Brigjen TNI Kristomei Sianturi juga memberikan beberapa atensi dan penekanan kepada para Taruna/Taruni, di antaranya:
- Mengawali setiap kegiatan dengan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Menyesuaikan diri dengan kondisi lingkungan masyarakat serta menghormati adat dan nilai sosial di lokasi latihan.
- Memelihara kesehatan dan keselamatan selama pelaksanaan latihan.
- Segera melaporkan kepada pelatih jika terjadi hal-hal penting yang memerlukan penanganan lebih lanjut.
- Menjaga sikap, perilaku, dan tutur kata sebagai sosok Taruna/Taruni yang patut dibanggakan.
Mengakhiri amanatnya, Brigjen TNI Kristomei Sianturi menyampaikan ucapan “Selamat Melaksanakan Latihan Praja Bakti” kepada seluruh peserta, dengan harapan agar mereka dapat melaksanakan kegiatan ini dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab.
by Penhumas Akmil | Nov 14, 2024 | Berita
Magelang, 14 November 2024 – Akademi Militer (Akmil) menerima kunjungan dari Tim Evaluasi Pembangunan dan Pengembangan Sistem Informasi TNI Angkatan Darat (Sisfo TNI AD) yang dipimpin oleh Paban VI/Binsisfo Srenaad, Kolonel Cke Donny Oktarizal. Kunjungan ini diterima langsung oleh Wakil Direktur Umum Akmil, Kolonel Inf H. Sugiyono, S.Sos., M.Si., bersama sejumlah pejabat Akmil di Gedung Graha Utama Akmil, dengan pendampingan dari Kepala Perhubungan (Kahub) Letkol Cke Bambang Agung Prasetyo, S.Sos., M.Tr(Han).
Dalam sambutannya, Kolonel Sugiyono yang membacakan amanat tertulis dari Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., menekankan pentingnya penyesuaian sistem informasi TNI AD dengan perkembangan teknologi yang semakin cepat. “Perkembangan teknologi menuntut sinkronisasi antara sistem informasi, jaringan komunikasi data, dan sistem keamanan yang menyeluruh, dari pusat hingga satuan jajaran, termasuk di Akademi Militer,” tegas Kolonel Sugiyono.
Pengembangan Sisfo di lingkungan TNI AD, termasuk di Akademi Militer, diharapkan akan menghasilkan sistem informasi yang lebih modern, terukur, dan terintegrasi. Proyek pengembangan ini mencakup implementasi Smart Akmil dan CCTV serta digitalisasi Museum Taruna Abdul Djalil. Sistem yang dibangun bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional TNI AD dalam pembinaan dan pengelolaan informasi.
Lebih lanjut, Kolonel Sugiyono menjelaskan bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari upaya untuk memodernisasi manajemen informasi di lingkungan TNI AD. Dengan adanya Sisfo TNI AD yang terintegrasi, diharapkan proses pengambilan keputusan di TNI AD dapat berjalan lebih cepat, tepat, dan akurat. “Sehingga, hasil evaluasi yang disampaikan tim akan menjadi masukan berharga bagi seluruh pejabat dan staf Akademi Militer dalam mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi,” imbuhnya.
Acara ini diakhiri dengan kegiatan penyiapan pembangunan dan pengembangan Sisfo TNI AD dalam berkontribusi mendukung tugas dan pengabdian TNI AD terhadap bangsa dan negara di era digital yang semakin dinamis.