by Penhumas Akmil | Jun 14, 2024 | Berita
Magelang, 13 Juni 2024 Komandan Jenderal Akademi TNI, Letnan Jenderal TNI Rudianto, S.M., C.S.F.A. didampingi Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E beserta para Gubernur Angkatan dan Gubernur Akpol melihat demonstrasi Drone Tempur bertempat di lapangan Tembak Moch Socheh Akmil Magelang. Kegiatan tersebut di hadiri dari Taruna Akademi Militer dan pera pejabat Distribusi Akmil.
Demonstrasi Drone tempur ini dilaksanakan sebagai pengenalan dan pelatihan kepada Taruna Akmil tentang cara mengoprasikan Drone Tempur dan bekal saat penugasan di daerah yang sulit dijangkau oleh personel militer.
by Penhumas Akmil | Jun 14, 2024 | Berita
Magelang, 13 Juni 2024 – Gubernur Akademi Militer, Mayor Jenderal TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., menghadiri acara Rapat Koordinasi Pimpinan (Rakorpim) Akademi TNI dan Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun Anggaran 2024 yang bertempat di Gedung Leo Kailola, Akademi Militer Magelang. Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Komandan Jenderal Akademi TNI, Letnan Jenderal TNI Rudianto, S.M., C.S.F.A.
Dalam sambutannya, Gubernur Akademi Militer mengucapkan “Selamat Datang” kepada Danjen Akademi TNI dan seluruh peserta rakor di Akademi Militer. Beliau menekankan bahwa kegiatan ini merupakan sebuah kehormatan bagi seluruh warga Akademi Militer, mengingat Akademi Militer telah dipilih dan dipercaya sebagai tempat penyelenggaraan Rakorpim oleh Akademi TNI.
“Semoga Rapat Koordinasi Pimpinan ini menghasilkan kesepakatan dan kesamaan persepsi mengenai pokok-pokok kebijakan Pimpinan TNI dan Polri di bidang pendidikan yang akan diimplementasikan dalam pelaksanaan pendidikan di Akademi Angkatan dan Akpol,” tegas Gubernur Akademi Militer.
Acara Rakorpim ini diharapkan mampu mempererat koordinasi dan sinergi antara lembaga pendidikan TNI dan Polri, serta menghasilkan kebijakan strategis yang berdampak positif terhadap kualitas pendidikan dan pelatihan calon perwira TNI dan Polri di masa mendatang.
Atas nama Civitas Academica Akademi Militer, Gubernur Akademi Militer mengucapkan “Selamat Mengikuti Rakorpim” kepada seluruh peserta. Dengan harapan keputusan-keputusan yang diambil dalam Rakorpim kali ini dapat memberikan solusi terbaik demi keberhasilan proses pendidikan di Akademi Angkatan dan Akpol.
by Penhumas Akmil | Jun 14, 2024 | Berita
Magelang, 12 Juni 2024 – Gubernur Akademi Militer, Mayor Jenderal TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., beserta para Gubernur Angkatan dan Gubernur Akpol menyambut kedatangan Komandan Jenderal Akademi TNI, Letnan Jenderal TNI Rudianto, S.M., C.S.F.A., dan rombongan di Main Hall Akademi Militer Magelang. Kegiatan ini dalam rangka Rapat Koordinasi Pimpinan (Rakorpim) Akademi TNI dan Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun Anggaran 2024 yang diselenggarakan di Gedung Leo Kaylola Akademi Militer Magelang.
Rakorpim Akademi TNI dan Akpol TA 2024 yang dilaksanakan, diharapkan mampu mempererat koordinasi dan sinergi antara institusi pendidikan TNI dan Polri serta menimbulkan ide dan gagasan baru dalam merumuskan kebijakan-kebijakan pendidikan yang lebih efektif dan efisien, guna meningkatkan kualitas calon perwira TNI dan Polri di masa mendatang.
by Penhumas Akmil | Jun 12, 2024 | Berita
Magelang, 12 Juni 2024 – Danjen Akademi TNI diwakili Direktur Pendidikan Akademi TNI, Brigjen TNI Heru Langlang Buana, S.I.P., M.Si., menutup Sidang Badan Pimpinan Korps Taruna (Bapimkorptar) Akademi TNI (Akmil, AAL, AAU) dan Akpol Semester II Tahun 2024 di Gedung Leo Kailola, Akmil, Magelang.
Acara ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 11 hingga 12 Juni 2024, dengan dihadiri perwakilan Taruna tingkat 2 dan 3 dari Akademi Militer, Akademi Angkatan Laut, Akademi Angkatan Udara, serta Akademi Kepolisian.
Sidang Bapimkorptar bertujuan untuk meningkatkan soliditas dan integritas antara Taruna Akademi TNI dan Akpol, serta memberikan bekal pengetahuan dan pengalaman tentang tata cara diskusi dan penulisan makalah. Tema yang diusung kali ini adalah “Meningkatkan Kemampuan Berliterasi dan Critical Thinking di Era Smart Society”.
Dalam sambutan yang dibacakan oleh Dirdik Akademi TNI, Danjen Akademi TNI menyampaikan, “Tema ini tidak hanya mencerminkan tantangan zaman yang terus berkembang, tetapi juga menjadi refleksi dari peran penting literasi dan pemikiran kritis dalam menghadapi kompleksitas era masyarakat pintar (smart society).”
“Di era di mana informasi mudah diakses dan teknologi berkembang pesat, kemampuan berliterasi dan pemikiran kritis menjadi kunci untuk mengolah informasi secara efektif, sehingga dapat membedakan antara fakta dan opini, serta mengambil keputusan yang tepat dan berbasis data. Oleh karena itu, perlu adanya pembahasan strategi dan langkah-langkah konkret dalam meningkatkan kemampuan berliterasi dan critical thinking di kalangan Taruna Akademi TNI dan Akademi Kepolisian,” lanjut Danjen Akademi TNI.
Lebih lanjut, Danjen Akademi TNI menekankan pentingnya para Taruna untuk mengembangkan pemikiran kritis dan ide kreatif melalui diskusi dan pembahasan yang mendalam, sehingga dapat menghasilkan gagasan inovatif dan solusi cerdas untuk memperkuat kemampuan berliterasi dan pemikiran kritis di era smart society yang terus berkembang pesat.
by Penhumas Akmil | Jun 12, 2024 | Berita
Magelang, 12 Juni 2024 – Gubernur Akademi Militer, Mayor Jenderal TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., beserta Ibu Novita Sidharta Wisnu Graha, menyambut kedatangan Komandan Jenderal Akademi TNI, Letnan Jenderal TNI Rudianto, S.M., C.S.F.A., beserta Ibu dan rombongan di Main Hall Akademi Militer Lembah Tidar Magelang. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka persiapan Rapat Koordinasi Pimpinan (Rakorpim) Akademi TNI dan Akademi Kepolisian (Akpol) semester II Tahun Anggaran 2024 yang akan diselenggarakan besok hari.
Dalam acara penyambutan tersebut, Gubernur Akademi Militer mengungkapkan rasa hormat dan terima kasih atas kunjungan Danjen Akademi TNI beserta rombongan. “Kunjungan ini merupakan kehormatan besar bagi kami di Akademi Militer. Kami berharap Rakorpim besok hari dapat berjalan lancar dan sukses, serta menghasilkan keputusan-keputusan strategis yang bermanfaat bagi perkembangan pendidikan TNI dan Polri,” tegas Mayor Jenderal TNI R. Sidharta Wisnu Graha.
Ibu Novita Sidharta Wisnu Graha juga turut serta dalam acara penyambutan, menunjukkan kehangatan dan keramahtamahan keluarga besar Akademi Militer kepada para tamu.
Rakorpim Akademi TNI dan Akpol semester II TA 2024 yang akan digelar diharapkan mampu mempererat koordinasi dan sinergi antara institusi pendidikan TNI dan Polri. Pertemuan ini bertujuan untuk merumuskan kebijakan-kebijakan pendidikan yang lebih efektif dan efisien, guna meningkatkan kualitas calon perwira TNI dan Polri di masa mendatang.