Porad VIII Akmil Magelang (29/7/18), | Magelang – Pada hari Minggu tanggal 29 Juli 2018 pukul 06.30 s.d. 08.30 dilaksanakan pertandingan/perlombaan Cabang Olahraga (Cabor) Atletik pada ajang Pekan Olahraga Angkatan Darat (Porad) VIII di Stadion Sapta Marga Akademi Militer Magelang, yaitu lomba Lari 10 Kilometer (10-K). Pada even ini diikuti oleh Kontingen peserta Porad VII, baik dari Kodam-Kodam dan satuan-satuan tempur lainnya di seluruh Indonesia, yaitu : Kodam XII/Tpr, Kopassus, Kostrad, Kodam III/Slw, Kodam IM, Kodam XIII/Mdk, Kodam IX/Udy, Kodam VI/Mlw, Kodam 1/BB, Kodam Jaya, Kodam XVIII/Kas, Kodam IV/Dip, Kodam V/Brw, Kodam XIV/Hsn, Kodam XVI/Ptm, Dan Kodam XVII/Cen. Selain para peserta dari peserta Porad, masih banyak juga peserta dari Instansi, baik TNI, Polri, PNS, Mahasiswa dan anak sekolah maupun dari kalangan masyarakat umum yang sangat antusias berpartisipasi dalam Lomba Lari 10-K ini.
Ketertarikan para pesarta Lomba Lari 10-K tersebut, tidak terlepas dari peran Panitia Cabor Atletik khususnya Lomba Lari 10-K yang menyediakan berbagai macam hadiah yang diundi pada akhir perlombaan di tempat finish, diantaranya : Sepeda Motor Trail, Sepeda Motor jenis bebek, Kulkas, TV, Sepeda Gunung, Magiccom, Dispenser, Kipas Angin dan masih banyak lagi hadiah yang diundi yang nilainya mencapai ratusan juta rupiah.
Dalam Lomba Lari 10 K tersebut, menempuh jarak 10 Kilometer mengambil start dari Jalam Gatot Soebroto (depan Akmil), Jalan Sarwo Edhie Wibowo, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Ikhlas, Jalan Tidar, kembali lagi ke Jalan Gatot Soebroto, masuk kesatrian Akmil melalui Pintu Dua, Mentar, Masjid Al-Jihad Akmil, dan finish di Stadion Saptamarga Akmil.
Adapun para pemenang dalam even Lari 10-K tersebut dibagi dalam tiga Kategori, yaitu Peserta Porad Putra, Peserta Porad Putri dan Non-Peserta Porad. Untuk Peserta Porad Putra, Medali Emas diraih oleh Prada Asep Saefudin dari Kodam II/Swj dengan catatan waktu 33:03.66 sebagai Juara Pertama, Medali Perak diraih oleh Pratu Irmansyah dari Kodam XII/Tpr dengan catatan waktu 33:06.38, sebagai Juara Kedua dan Medali Perunggu diraih oleh Prada Ricky Martin Luther dari Kostrad dengan catatan waktu 33:16.37, sebagai Juara Ketiga. Sedangkan untuk Peserta Porad Putri, Medali Emas diraih oleh Serka (K) Ernita dari Kodam III/Slw dengan catatan waktu 46:24.44 sebagai Juara Pertama, Medali Perak diraih oleh Letda Chb (K) Okta Lu dari Kodam XII/Tpr dengan catatan waktu 48:15.74 sebagai Juara Kedua dan Medali Perunggu diraih oleh Letda Ckm (K) Anggi Anggraini dari Kodam Jaya dengan catatan waktu 48:30.71 sebagai Juara Ketiga.
Sedangkan untuk kategori Peserta Non-Porad terbagai dalam tiga kelompok, yaitu : TNI/Polri, Umum Putra dan Umum Putri, untuk peserta dari TNI/Polri, urutan pertama Pratu Wiryawan Jaya Subangkit dari Kodam III/Slw dengan catatan waktu 33:10.25 mendapat uang pembinaan Rp. 7.500.000,00., urutan kedua Pratu Wilman Pasaribu dari Kodam I/BB dengan catatan waktu 33:10.72 mendapat uang pembinaan Rp. 5.000.000,00., urutan ketiga Pratu Alvindrayan dari Kopassus dengan catatan waktu 33:26.97 mendapat uang pembinaan Rp. 3.000.000,00., urutan keempat Serda Sain Alim dari Kostrad dengan catatan waktu 33:35.32 mendapat uang pembinaan Rp. 2.000.000,- dan sebagai urutan kelima Pratu M Alwi Basori dari Arhanud dengan catatan waktu 33:47.87 mendapat uang pembinaan Rp. 1.000.000,-. Dari kelompok Umum Putra, sebagai urutan pertama Udin Akbar dari Sumatera Utara dengan catatan waktu 33:09.86 mendapat uang pembinaan Rp. 7.500.000,00., urutan kedua Jupianto Sembiring juga dari Sumatera Utara dengan catatan waktu 33:30.63 mendapat uang pembinaan Rp. 5.000.000,00., urutan ketiga Nugroho dari Magelang dengan catatan waktu 33:46.17 mendapat uang pembinaan Rp. 3.000.000,00., urutan keempat Rudi Febri AD dari Bandung dengan catatan waktu 33:59.18 mendapat uang pembinaan Rp. 2.000.000,00 dan urutan kelima Sutrisno dari Cepu dengan catatan waktu 35:11.01 mendapat uang pembinaan Rp. 1.000.000,00.
Kelompok Umum Putri, urutan pertama Yulianingsih dari Mojokerto dengan catatan waktu 38:25.06 mendapat uang pembinaan Rp. 7.500.000,00., urutan kedua Septiana Dita Sari dari Semarang dengan catatan waktu 41:23.57 mendapat uang pembinaan Rp. 5.000.000,00., urutan ketiga Nani Dei Purwati dari Salatiga dengan catatan waktu 41:50.55 mendapat uang pembinaan Rp. 3.000.000,00., urutan keempat Merlin Pelamon dari Pontianak dengan catatan waktu 43:00.43 mendapat uang pembinaan Rp. 2.000.000,00., dan sebagai urutan kelima Meli Melenia dari Salatiga dengan catatan waktu 43:08.45 mendapat uang pembinaan Rp. 1.000.000,00.
Sementara Rekapitulasi perolehan medali sampai pada hari Minggu tanggal 29 Juli 2018 Cabor Atletik adalah sebagai berikut (sesuai dengan jumlah medali yang diperoleh masing-masing) :
AUTENTIKASI
PENHUMAS AKMIL