Magelang, 13 September 2024 – Dirum Akmil Brigjen TNI Dedy Zulkifli, S.H., bersama Manager Training and Educational Pertamina, Bapak Qiqi Zulkarnaen, secara resmi menutup Pelatihan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara Level Staf Pertamina Batch-11 Tahun 2024. Acara penutupan ini diselenggarakan di Gedung Leo Kailola, Akademi Militer (Akmil), dan dihadiri oleh para pejabat distribusi Akmil, pengajar, pelatih, serta seluruh peserta pelatihan.
Pelatihan yang berlangsung selama lima hari ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman kebangsaan dan semangat bela negara bagi para staf Pertamina. Para peserta pelatihan diberikan materi yang berfokus pada pengembangan sikap patriotisme, disiplin, serta peningkatan jiwa korsa sebagai bagian dari kontribusi mereka dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan negara.
Dalam sambutannya, Brigjen TNI Dedy Zulkifli, S.H. mengapresiasi kerja sama yang terjalin antara Akmil dan Pertamina dalam menyelenggarakan pelatihan ini. “Pelatihan ini diharapkan mampu membentuk pribadi yang berintegritas, siap menghadapi tantangan, dan terus menumbuhkan rasa cinta tanah air,” ungkapnya.
Sementara itu, Qiqi Zulkarnaen menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Akademi Militer atas pelaksanaan pelatihan yang berjalan dengan sukses. Beliau juga menegaskan bahwa kegiatan ini sangat penting bagi Pertamina dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berwawasan kebangsaan dan bela negara.