Akademi Militer. Rabu (07/10/2020) Gubernur Akmil Mayjen TNI Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr.(Han) menerima kunjungan Komandan Kodiklat TNI Mayjen TNI Kasim Genawi, S.I.P., M.Tr.(Han)., didampingi pejabat Kodiklat TNI yaitu Dirdik Kodiklat TNI Marsma TNI Dirk Poltje Lengkey, S.E., M.M., Danpusdikma Kodiklat TNI Brigjen TNI Herianto Syahputra, S.I.P., M.Si. dan Dirum kodiklat Marsma TNI Ferdinand Roring bertempat di ruang kerja Gubernur Akmil dalam rangka menghadiri Upacara Wisuda Prajurit Dikma Pa PK TNI khusus Tenaga Kesehatan TA 2020.
Komandan Komando Pembina Doktrin, Pendidikan dan Latihan Tentara Nasional Indonesia (Kodiklat TNI) bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Upacara Wisuda Jurit Dikmapa PK TNI Susgakes (khusus Tenaga Kesehatan) TA 2020 yang diselenggarakan di lapangan Sapta Marga Akmil.
Dalam kunjungan tersebut Komandan Kodiklat TNI Mayjen TNI Kasim Genawi mengatakan, ”ucapan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Gubernur Akmil beserta staf atas kerja sama yang telah terbangun selama ini, sehingga pendidikan ini seutuhnya dapat terselenggara dengan baik, aman dan lancar“.
Dalam kunjungan ini Mayjen TNI Kasim berharap, ”kerja sama yang baik ini dapat terus berlanjut dalam penyelenggaraan pendidikan tahap berikutnya”.
Selanjutnya Dankodiklat TNI Mayjen TNI Kasim memerintahkan kepada Danpusdikma (Komandan Pusat Pendidikan Pertama) Pa PK TNI, beserta Staf, ”untuk selalu berkoordinasi dengan Gubernur Akmil beserta staf dalam penyelenggaraan pendidikan tahap berikutnya”. Tegasnya.
Selesai acara kegiatan yang bertempat di ruang kerja Gubernur Akmil, Komandan Kodiklat TNI beserta rombongan akan melanjutkan kegiatan Upacara Wisuda Jurit Dikmapa PK TNI SusgakesTA. 2020 menjelang pukul 08.00 di lapangan Sapta Marga Akmil Magelang.
Penhumas Akmil